SMAN 1 Sumedang dan secangkir kopi

Malam-malam tidak ada kerjaan,teringat dengan sebungkus kopi yang tersimpan dalam lemari.Pikiran pun terbayang nikmatnya secangkir kopi hangat bila dipadukan dengan sebatang rokok mild.Di aduk dan terus di aduk,akhirnya secangkir kopi pun telah tersedia.Kunyalakan laptop kesayangan dan tak lupa kucolokkan juga kekasih dari sang laptop,modem.

Google langsung mampir ketika mozilla dibuka,apa yang akan ku cari??Lantas tangan besar nan kasar milikku,menuliskan SMAN 1 Sumedang.

Muncullah gambar-gambar dari sekolah yang pernah menampung anak badung seperti aku ini.Kulihat satu persatu foto dari mantan sekolahku ini serta tak lupa secangkir kopi hangat kuseruput.Ahh,betapa nikmatnya malam ini.

Asa waas ningali foto sakola ieu:




Nyala api dari rokok yang terbakar menebarkan wangi khas tembakau yang nikmat.Smansa sumedang yang dulu pernah kutulis sudah masuk ke top search google.Senyum pun mengembang berharap coretan dari pria ini bisa dilihat oleh khalayak umum.

Semakin dalam kusedot rokok mild,semakin tenang dan rileks.SMAN 1 Sumedang semakin jauh dan semakin jauh masuk dalam khayalan di otak ini.

Kutegak dan kunikmati,semakin habislah kopi yang nikmat ini.Rupanya blogger sumedang masih belum banyak bermunculan.Hanya beberapa orang yang pernah kujumpa sebagai blogger dari sumedang.

Asap mengepul,mild hanya tinggal menyisakan filter dan kopi pun sudah menyusut.Rupanya ide pun sudah mulai habis,rasanya cukup sekian dulu coretan dari alumni SMA yang katanya favorit ini.
Semoga SMAN 1 Sumedang semakin jaya dengan prestasi dan alumni-alumninya bisa mengharumkan nama dari sekolah ini serta daerah asalnya,sumedang.


Artikel Terkait: